
Di saat pemain lain berpartisipasi dalam pelatihan kecil sebelum bertolak ke Tanzania, Cesar malah sibuk menjalani perawatan fisioterapi di tempat latihannya. Para pendukung Brasil sempat mengkhawatirkan cedera Cesar. Hal itu terlihat jelas dari reaksi histeris spontan mereka saat melawan Zimbabwe. Meski cedera, Cesar tampak ogah memupus harapan publik. "Brasil akan selalu menjadi tim favorit. Akan ada kejutan yang akan kami tampilkan nanti," ujar Cesar kepada surat kabar The Sunday.
"Brasil favorit karena merupakan satu-satunya tim yang memenangi Piala Dunia terbanyak lima kali. Ada beberapa nama yang patut diwaspadai seperti Italia, Prancis, dan Argentina."
Cesar diharapkan pulih saat debut melawan Korea Utara 15 Juni. "Cedera bisa terjadi kapan saja. Semoga Tuhan memberkati dan melindungi saya dan tim ini," ujar kapten Brasil, Lucio, kepada Soccernet. (Bolanews.com)
No comments:
Post a Comment